Jumat, 10 Oktober 2014

Selalu ada Jalan, bagi orang berusaha dengan sungguh-sungguh & menyadari kesalahannya.



Bab 1.
Selalu ada Jalan, bagi orang berusaha dengan sungguh-sungguh & menyadari kesalahannya.
Babnya terkesan spiritual? Anda mungkin bertanya & saya jawab, iya , karena ini fakta bahwa orang-orang yang sukses selalu memiliki hubungan yang baik dengan Tuhan.
Apakah anda saat ini sedang mengalami kesulitan keuangan? Bisnis sedang menurun atau bahkan anda saat ini sedang bangkrut, terlilit hutang (riba)? dan semuanya sudah habis tergadai, terjual tanpa bekas?.
Jika saat ini, kenyataan itu yang terjadi maka, bersabarlah ! dan tetap bergerak, dengan mengubah mindset anda tentang cara berpikir , dan cara berprasangka terhadap situasi yang saat ini terjadi.
Anda masih punya Tuhan Yang Maha Kuasa!, apa yang anda alami sekarang adalah buah atau hasil dari masa lalu. (ada sebab ada akibat).
Selalu ada kesempatan untuk memperbaiki!, karena batas akhir Perjuangan anda adalah saat anda sudah meninggal, disitulah saatnya anda mempertanggung jawabkan, semua apa yang anda perbuat semasa hidup.
Jadi, selagi masih ada napas, masih ada kesempatan. Bangkit untuk Sukses! Dan kabar baiknya, setiap ada masalah berarti adalah pel-Uang yang tersembunyi. Tidak, ada satu masalah bisnis dan keuangan yang tidak terpecahkan, yang anda butuhkan mencari tahu caranya.
Percayalah bahwa bukan anda satu-satunya yang mengalami hal itu, saya dan juga banyak pengusaha pernah mengalami hal tersebut, namun berbekal Iman dan Mindset yang tepat serta merubah cara bermain atau strategi , maka bisa bangkit kembali.
Semoga buku ini bisa, menyalakan kembali spirit (semangat) anda untuk bangkit kembali, membuka wawasan, ide tentang cara berbisnis (cara bermain) dan cara menghasilkan uang dengan halal, tanpa harus berhutang (riba).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar